Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







KEBAHAGIAN DALAM TUHAN


Minggu 12 Mar 2017

Hari Minggu Prapaskah II

Jika Engkau mau, biarlah kudirikan di sini tiga kemah, satu untuk Engkau, satu untuk Musa dan satu untuk Elia.' (Mat 17:4)

Kej 12:1-4; Mzm 33:4-5,18-20,22
2Tim 1:8-10; Mat 17:1-9

---o---

Setiap manusia mencari kebahagiaan. Kebahagiaan manusia tidak diperoleh dengan cepat melainkan dengan usaha keras dan terus-menerus tanpa henti. Namun sayang, manusia sering menginginkan ke-bahagiaan diraih dengan cepat tanpa usaha. Berbagai jalan pintas pun ditempuh, antara lain dengan bermain judi, korupsi, mencuri, merampok, dan mengambil milik orang lain.

Para murid Yesus: Petrus, Yakobus dan Yohanes merasakan kebahagiaan luar biasa di Gunung Tabor ketika mereka menyaksikan sendiri penampakan kemu-liaan Tuhan yang berselubungkan cahaya. Sungguh in-dah, sehingga mereka lupa bahwa mereka berada di dunia yang penuh dengan penderitaan.

Kemuliaan adalah wujud dari kebahagiaan bersama Yesus di Gunung Tabor, yang dicapai dengan usaha dan perjuangan. Hidup bersama Yesus berarti bersyukur atas jalan penderitaan. Jadi amanat indah hari ini adalah kita harus berusaha dan berjuang semaksimal mungkin dalam peziarahan hidup, agar kita mengalami peruba-han hidup yang membawa kita kepada kemuliaan ber-sama Tuhan di 'Tabor' keabadian.

Tuhan, betapa bahagianya kami berada di tempat ini.


(Fr. Paschalis Claudius, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.