Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







MELAYANI TUHAN


Minggu 21 Okt 2018

Hari Minggu Biasa XXIX
Hari Minggu Misi


`Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu, dan barangsiapa ingin menjadi yang terkemuka di antara kamu, hendaklah ia menjadi hamba untuk semuanya. (Mrk 10:43-44)

Yes 53:10-11; Mzm 33:4-5.18-20.22; Ibr 4:14-16 Mrk 10:35-45 (Mrk 10:42-45)
---o---

Hari ini adalah hari Minggu Misi Sedunia ke-92. Pada hakikatnya, Gereja bersifat missioner. Untuk itu, kita perlu bertanya pada diri sendiri tentang identitas iman Kristiani dan tanggung jawab kita sebagai umat beriman di tengah dunia yang ditandai dengan kebingungan, kekerasan, keraguan, dan kekecewaan, `Bagaimana kita bermisi?`

Pada bacaan hari ini Tuhan memotivasi kita untuk ikut ambil bagian dalam karya cinta kasih-Nya, yaitu melayani sesama yang membutuhkan. Melayani sesama berarti melayani Tuhan. Ketika kita melayani dengan tulus, kita memberikan diri dan tidak mencari keuntungan sendiri. Yesus datang untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang. Dia tidak memikirkan diri-Nya sendiri. Hanya cinta yang mendorong Yesus untuk melakukan ini. Oleh karena itu, dasar pelayanan kita adalah cinta kasih. Marilah kita menyerahkan diri kepada Tuhan agar Ia dapat memakai kita sebagai alat kecil di tangan-Nya.

Tuhan, semoga hari ini aku lebih suka melayani daripada dilayani.


(Sr. M. Sesilia L., P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.