Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







YERUSALEM SURGAWI


Minggu 09 Nov 2025

Pesta Pemberkatan Gereja Basilik Lateran

Rombak Bait Allah ini, dan dalam tiga hari Aku akan mendirikannya kembali (Yoh 2:19)

Yeh 47:1-2.8-9.12 Mzm 46:2-3.5-6.8-9; 1Kor 3:9-11.16-17 `Yoh 2:13-22
---o---

Salah satu stasiun televisi pernah menayangkan suatu program reality show, yakni `Bedah Rumah`. Dalam tayangan tersebut, pemilik rumah diberikan bantuan berupa renovasi rumah yang hanya dilakukan selama 12 jam. Alhasil, rumah tersebut berubah menjadi indah dan megah dalam waktu singkat. Sang pemilik rumah merasa terharu dan bahagia, karena rumahnya yang tampak kumuh sekarang berubah menjadi megah dalam waktu singkat.

Yesus menyatakan bahwa diri-Nya ingin merombak Bait Allah dan mendirikannya kembali dalam waktu tiga hari. Suatu hal yang mustahil untuk dilakukan secara manusiawi. Namun, Bait Suci yang dimaksud ialah tubuh-Nya sendiri yang menderita, wafat, dan kemudian bangkit sebagai penyelamat manusia.

Hal ini juga menjadi tanda hadirnya Bait Suci rohani yang baru, yakni Gereja sebagai persekutuan untuk menghadirkan Kristus melalui Ekaristi dan perkumpulan jemaat. Kita sebagai anggota Gereja turut diubah melalui Sengsara, wafat dan kebangkitan Kristus sebagai kepala dari Gereja itu sendiri. Seperti rumah yang dibangun dalam waktu singkat, peristiwa salib dan kebang-kitan Kristus mengubah kita yang fana dan berdosa ini agar masuk dalam persekutuan Gereja kudus Allah, yakni Yerusalem Surgawi.


(Rm. Sebastianus Paulus, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
   



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2025 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2025  |  2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.